SEPUTAR DUNIA PIJAT

Pijat refleksi merupakan satu dari sekian banyak jenis pijat yang sudah lama dipraktekkan di dunia, bahkan sudah beribu-ribu tahun usianya. Pijat sendiri merupakan suatu jenis terapi dan seperti dikutip WebMD ada sekitar 80 jenisnya.

Pada umumnya pijat sendiri menggunakan tekanan, gerakan, dan teknik tertentu yang melibatkan tekanan, gosokan, atau menggerakkan otot dan jaringan lunak lainnya dengan tangan dan jari. Kadang-kadang yang memijat juga suka menggunakan siku atau telapak kaki.

Ada berbagai alasan kenapa banyak orang menyukai pijat, mulai dari ingin mengurangi gejala atau menyembuhkan cedera, membantu meringankan kondisi kesehatan tertentu, sampai meningkatkan kesehatan secara keseluruhan.

Pijat refleksi, sebagai salah satu jenis pijat yang saat ini diminati, selain membuat tubuh kita jadi bugar, juga membuat daya tahan tubuh kita tetap prima. Pijat refleksi pun membuat badan tetap sehat dan tidak mudah sakit, seperti kata Bambang Wahyudi, pakar pijat refleksi dan terapi holistik kepada Kompas.

Masih kata Bambang, pijat refleksi bisa membuka simpul-simpul saraf pembuluh darah, yang akan membuat aliran darah dalam tubuh jadi lebih lancar (pembuluh nadi dan pembuluh balik). Dengan demikian, penyakit yang diakibatkan peredaran darah yang tidak lancar bisa diatasi, seperti sakit kepala, depresi, asma, sampai sindrom pra menstruasi.

Lancarnya peredaran darah tersebut adalah karena pijat refleksi fokus hanya dengan memijat pada titik-titik saraf tertentu yang berada di telapak kaki. Bambang pun mengatakan banyak pasiennya sembuh dari beberapa penyakit akibat peredaran darah yang tidak lancar.

Pijat refleksi terbukti sudah berkembang sekitar 4.000 tahun lalu di China. Namun, terapi kaki sendiri sudah dilakukan pada jaman Mesir kuno, seperti dilansir Telegraph. Pijat refleksi menurut Rosanna Bickerton, ahli pijat refleksi, akan lebih efektif dan cepat dalam mengurangi gejala penyakit tertentu.

Refleksi merupakan bentuk pengobatan pencegahan yang kuat. Refleksi lebih banyak bekerja untuk masalah kesehatan minor, seperti sakit kepala, masalah pencernaan, atau nyeri punggung.

Untuk masalah penyakit jangka panjang atau yang berat, pijat refleksi bermanfaat dalam mengatur rasa sakit atau nyeri. Pijat ini akan mengurangi rasa sakit pada penyakit seperti Parkinson dan multiple sclerosis.

“Pijat refleksi tentu tidak bisa menyembuhkan kondisi ini, tapi mungkin bisa membantu mengurangi beberapa gejala penyakitnya,” tutur Bickerton.

Bickerton menjelaskan, terapis pijat refleksi akan membaca tubuh melalui telapak kaki. Rasa sakit atau nyeri di area kaki saat memijat atau menekan telapak kaki menandakan ada masalah yang berhubungan dengan organ atau bagian tubuh Anda. Dari gerakan itu pula tubuh mulai melakukan proses penyembuhan secara alami.

Seiring dengan perkembangan zaman yang serba moderen R Reflexology atau jasa pijat jatinangor hadir di sela-sela kesibukan Anda untuk mempermudah Anda mendapatkan serta merasakan Pijatan yang sudah ada sejak 4000 tahun lalu. Dengan mengkombinasikan antara Pijat refleksi, tradisional dan Accupresure akan membantu memperlancar peredaran darah dalam tubuh anda, serta meningkatkan daya tahan tubuh sehingga Anda akan merasa jauh lebih segar dan sehat.

Dengan konsep R Reflexology yang hanya melayani panggilan ke tempat-tempat Anda maka akan mempermudah Anda untuk merasakan kenyamanan dalam menikmati pijatan Refleksi.

Untuk informasi
0898-8455-839

Follow Us.
Facebook - Jasa Pijat Jatinangor
Twitter - @r_reflexology
Instagram - jasapijatjatinangor

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PIJAT PEDIA BY R REFLEXOLOGY