PIJAT PEDIA BY R REFLEXOLOGY

PERBEDAAN PIJAT REFLEKSI DAN TRADISIONAL

PIJAT REFLEKSI

Pijat Refleksi mencakup penekanan pada beberapa bagian saja dari kaki dan tangan dengan tujuan untuk memperbaiki kesehatan.
Metode pijat yang dipakai adalah menekan beberapa titik tertentu pada kaki dan tangan dengan tujuan memperlancar peredaran darah dalam tubuh yang tersumbat. Lebih kepada kasus penyakit, proses  penyembuhan, dan pencegahan serta imunitas.
Pijat refleksi menekan berbagai titik-titik pada kaki dan tangan  sehingga dapat membuka sumbatan-sumbatan yang menyebabkan menurunnya kinerja organ pada bagian tubuh.

PIJAT TRADISIONAL

Pijat tradisonal mencakup penekanan pada jaringan tubuh guna mengurangi ketegangan dan memberikan efek relaksasi tubuh. Pijat tradisional dirancang untuk melepaskan stres dengan cara menekan dan menggosok otot-otot, urat, otot yang melapisi persendian, pembuluh limfatik, organ dalam tubuh, tangan, jari, siku, lengan dan kaki.
Metode yang digunakan dalam pijat ini sangatlah beragam dan beberapa diantaranya meremas, teknik relaksasi, gerakan memutar, merengangkan, menggoyangkan tubuh, dan relaksasi otot.
Berbagai terapi pijat tradisional mengkhususkan diri pada teknik pemijatan yang berbeda dan sering kali menawarkan beragam metode pada pelanggan mereka.

Pijat refleksi hanya akan berfokus pada titik-titik yang spesifik pada tubuh anda sedangkan pijat tradisional lebih pada keseluruhan bagian otot. Pijat refleksi bertujuan untuk memperbaiki fungsi organ dalam tubuh, sedangkan pijat dirancang untuk meredakan ketegangan pada otot.

Kalo begitu terapi pijat mana yang harus saya pilih?

Anda tidak perlu bingung lagi untuk memilih terapi pijat yang mana yang di butuhkan tubuh anda, karna R Reflexology mengkombinasikan Pijat Refleksi dan Pijat Tradisional dalam satu treatment

Komentar

Postingan populer dari blog ini

PIJAT PEDIA BY R REFLEXOLOGY

PIJAT PEDIA BY R REFLEXOLOGY